Kemenristekdikti dan Universitas YARSI Selenggarakan Workshop Percepatan Akreditasi Jurnal Bidang Perpustakaan dan Informasi, Dokumentasi dan Kearsipan

Hotel Daily Inn, Jakarta – Kemenristekdikti bersama dengan Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Teknologi Informasi Universitas YARSI dan Ikatan Sarjana Ilmu Perpustakaan dan Informasi Indonesia (ISIPII) menyelenggarakan kegiatan workshop percepatan akreditasi jurnal bidang Perpustakaan dan Informasi, Dokumentasi dan Kearsipan pada hari Jumat hingga Minggu, tanggal 2-4 Agustus 2019 di Hotel Daily Inn, Jakarta Pusat. Adapun tujuan dari workshop ini adalah memberikan pendampingan agar jurnal-jurnal bidang Perpustakaan dan Informasi, Dokumentasi dan Kearsipan dapat terakreditasi, demikian yang disampaikan oleh Kepala Program Studi Ilmu Perpustakaan Universitas YARSI, Nita Ismayati S.IP.,M.Hum.

 

Hadir memberikan sambutan acara workshop tersebut Dekan Fakultas Teknologi Informasi Universitas YARSI, Dr. Ummi Azizah Rachmawati S.Kom.,M.Kom, Presiden ISIPII, Wiji Suwarno, M.Hum, dan Kasubdit Fasilitasi Jurnal Ristekdikti, Dr.Lukman,  yang sekaligus membuka acara.  Workshop berlangsung selama 3 hari.  Hari pertama berisi paparan-paparan dari narasumber, yaitu Dr. Lukman dan Yoga Dwi Arianda, ST, yang menjelaskan tentang kiat-kiat agar jurnal dapat terakreditasi serta cara penggunaan beberapa e-resources Dikti seperti Arjuna, Rama, dan Anjani.  Hari kedua peserta dibagi menjadi dua kelompok.  Setiap jurnal diberikan masukan oleh para asesor. Pengelola jurnal juga diminta untuk memperbaiki pengelolaan jurnalnya berdasarkan masukan-masukan dari para asesor.

 

Empat orang asesor   yang bertugas adalah Dr. Ida Farida, M.LIS, Dr.Enok Wartika, S.Sos, M.Si , Dwi Fajar Saputra, S.Sos, M.Si, dan Bp. Eko Pramudya Laksana.  Di akhir acara para peserta yang merupakan para pengelola jurnal dari berbagai perguruan tinggi, asosiasi, dan institusi diberikan waktu selama satu minggu untuk menyelesaikan perbaikan pengelolaan jurnalnya dan kemudian mengajukan akreditasi dengan unggah ke sistem Arjuna.  Acara ini dinilai oleh peserta memberikan manfaat yang besar bagi para pengelola jurnal.  Mereka berterimakasih kepada Universitas YARSI yang telah menyelenggarakan workshop tersebut dengan baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *